Resep Tahu Fantasi

Niat hati bikin tuk cemilan krna udah berturut turut kek nya bikin yg manis terus 🤭
Eh tau nya ini enak juga untuk lauk,
Yaudah lah sekalian di cari’in jodohnya biar ga kesepian 😂
Ini cocok juga tuk stok Frozen si kakak,
Kalo mau nyiapin bekal tinggal goreng sma baluran telur,
Sat set bereeeess 😁

Bahan-bahan

  1. 20 buah telur puyuh
  2. 700 gr tahu putih (2 bks)
  3. 2 keping bihun
  4. 1 buah wortel parut
  5. 1 batang daun bawang iris
  6. 3 butir telur
  7. 4 siung bawang putih cincang/parut
  8. 1 1/2 sdt garam
  9. Secukupnya penyedap
  10. Secukupnya lada bubuk
  11. 🍀 1butir telur dan sejumput garam untuk baluran

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus telur puyuh dan kupas, sisihkan

    Siapkan wadah,
    Masukkan tahu, haluskan dengan garpu / centong nasi,
    Masukkan bihun yg sudah di seduh dan di gunting”,
    Masukkan pula semua bahan” lain, aduk rata

    Foto langkah ke 1 dari resep Tahu Fantasi.Foto langkah ke 1 dari resep Tahu Fantasi.
  2. 2

    Tuang ke cetakan yg sudah di olesi minyak goreng,
    Rapikan dan beri telur puyuh dia atas nya,
    Lakukan sampai selesai,
    Kukus kurang lebih 15 menit

    Setelah matang, tunggu dingin, dan keluarkan dari cetakan

    Foto langkah ke 2 dari resep Tahu Fantasi.Foto langkah ke 2 dari resep Tahu Fantasi.
  3. 3

    Bisa di jadikan stok Frozen,
    Atau di goreng juga dengan baluran telur yg di kocok lepas bersama sedikit garam

    Foto langkah ke 3 dari resep Tahu Fantasi.Foto langkah ke 3 dari resep Tahu Fantasi.

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Misi kami  adalah untuk membuat masak sehari-hari makin menyenangkan, karena kami percaya bahwa memasak adalah kunci menuju kehidupan yang lebih bahagia dan lebih sehat bagi manusia, komunitas, dan bumi. Kami mendukung koki rumahan di seluruh dunia untuk membantu satu sama lain dengan berbagi resep dan pengalaman memasak.

Langganan Premium untuk menikmati fitur & manfaat eksklusif!

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *