Resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang

Membuat cemilan sat set, yang isinya banyak, bisa disimpan dalam kulkas, rasanya pun enak. Kenapa sat set? Karena semua bahan langsung dicampur jadi satu, tinggal kukus. Sambalnya pun begitu, blender semua jadi satu, lalu dimasak hingga mengental. Gampang banget pokoknya! 🙌

Bahan-bahan

 30 pcs
  1. 500 gr Ayam paha fillet
  2. 170 ml Es batu/air es
  3. 40 gr Tepung terigu protein sedang
  4. 220 gr Tepung tapioka
  5. 3 sdm Minyak goreng untuk menumis daun bawang
  6. Secukupnya Irisan daun bawang, tumis sebentar dengan sedikit minyak
  7. 2 sdm Kecap ikan
  8. 1 sdm Bawang putih bubuk
  9. 1 butir Putih telur *saya pakai 1 butir telur
  10. 1/2 sdt Merica bubuk
  11. 2 sdt Kaldu bubuk ayam/MSG
  12. 2 sdm Gula pasir
  13. 2 sdt Garam
  14. 90 gr Labu siam (setelah diperas) *saya skip
  15. Bahan Sambal Kacang:
  16. 100 gr Kacang tanah goreng
  17. 3 butir Kemiri
  18. 5 siung Bawang putih
  19. 7 siung Bawang merah
  20. 2 buah Cabai rawit merah
  21. 8 buah Cabai merah keriting
  22. 2 lembar Daun jeruk
  23. 550 ml Air
  24. 3 sdm Saus sambal
  25. 1 sdm Tepung beras, larutkan dengan air
  26. 3 sdm Air asam jawa
  27. 1 sdt Garam
  28. 1/2 sdt Lada bubuk
  29. 80 ml Minyak
  30. 80 gr Gula merah

Cara Membuat

 1 jam
  1. Siapkan bahan² terlebih dahulu
    Foto langkah ke 1 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
  2. Haluskan ayam filet paha, telur, es batu, dan bumbu² lainnya, aduk hingga rata
    Foto langkah ke 2 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 2 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
  3. Pindahkan ke wadah lalu tambahkan tepung tapioka, tepung terigu dan tumisan daun bawang, aduk rata hingga adonannya lengket dan menyatu. Siapkan kukusan, olesi tatakannya dengan minyak. Saya test adonan di pan-fried sedikit untuk cek rasa
    Foto langkah ke 3 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 3 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
  4. Bentuk adonan menggunakan 2 sendok lalu kerat pinggirannya dengan garpu, kukus selama 20 menit atau hingga matang
    Foto langkah ke 4 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 4 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 4 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
  5. Siapkan bahan² untuk saus kacang. Haluskan semua bahan (kecuali tepung beras). Masak api kecil, saat sudah meletup masukkan larutan tepung beras. Masak hingga mengental dan pecah minyak. Cek rasa
    Foto langkah ke 5 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 5 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 5 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
  6. Sajikan siomay dengan saus kacang. Enak sekaliiii 😍
    Foto langkah ke 6 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 6 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.
    Foto langkah ke 6 dari resep Siomay Ayam & Bumbu Kacang 🐣🤍🥜.

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *